Autentik.id, Pohuwato – Dengan Gotong Royong, jalan tani hingga tanggul di Desa Balayo, Kecamatan Patilanggio, Kabupaten Pohuwato, kini mulai diperbaiki secara mandiri oleh sejumlah pengusaha pertambangan.
Gotong royong yang dilakukan selama dua hari sejak, Minggu (28/1/2024) oleh para pengusaha itu pun memantik rasa syukur warga di Dusun Pilanggahu dan Dusun Karya Baru.
Wulan, salah satu warga desa mengaku bersyukur atas kegiatan tersebut, sebab kata Dia, kegiatan itu tentu akan sangat bermanfaat dan membantu masyarakat desa utamanya masyarakat petani yang memanfaatkan jalan tani tersebut.
“Saya senang, Alhamdulillah mereka menutupi lubang-lubang jalan, dan juga melakukan perbaikan tanggul yang menjadi penyebab banjir saat musim hujan,” ujar Wulan.
Baca juga : Keterangan Saksi JPU Bikin Pusing, Ketua Majelis Kasus Kerusuhan Pohuwato Tepok Jidat…
Dirinya juga berharap, kedepan perhatian para pengusaha yang berada di wilayah pertambangan rakyat (WPR), akan terus berkelanjutan.
“Semoga ini tidak satu kali saja pak. Saya berharap menjadi kegiatan yang sering dilakukan,” tandasnya.
Sebelumnya, perbaikan jalan tani, tanggul serta normalisasi sungai tersebut memang merupakan agenda rutin yang dilaksanakan para pengusaha tambang yang ada di Wilayah Pertambangan Rakyat (WPR) Pohuwato.
Selain atas dasar kepedulian kepada masyarakat setempat, kegiatan gotong royong tersebut juga diakui sebagai tindakan nyata para pengusaha untuk mencegah terjadinya banjir di wilayah Kabupaten Pohuwato.
Penulis : Tim