Autentik.id, News – Kwartir Cabang Pohuwato Melalui Pramuka Peduli dan Gugus Darma BAZNAS Kwarcab Pohuwato, mengajak Serta Tim Medis Rumah Sehat BAZNAS Kabupaten Pohuwato turut berpartisipasi mensukseskan PERAN SAKA NASIONAL Tahun 2025 di Provinsi Gorontalo, berlokasi di Bumi Perkemahan BongoHulawa sejak tanggal 02 sampai tanggal 09 November 2025.
Selama kegiatan PERAN SAKA NASIONAL, Gugus Darma BAZNAS dan Rumah sehat BAZNAS Kab. Pohuwato mendirikan Posko Layanan Kesehatan untuk Peserta dan Panitia Peransaka Nasional.
Ketua Gugus Darma BAZNAS Kwarcab Pohuwato, Kak Uya Ruzali Hunowu menyampaikan bahwa selama kegiatan, Posko Layanan Kesehatan BAZNAS telah melayani lebih dari 40 pasien dari Peserta dan Pendamping PeranSaka Nasional dan juga telah membagi-bagikan Vitamin kepada peserta dan Pendamping.
”Kesiapan layanan berupa Ambulance, Obat Obatan, Dokter, Perawat, Velbed dalam Posko utk perawatan Pasien, dll”
Lebih lanjut, Kak Uya menyampaikan Terima Kasih kepada Kak Mabida, Kak Kwarda, Kak Mabicab Pohuwato, Kak Kwarcab (kak Nasir Giasi), Ketua Pramuka Peduli Kwarda Gorontalo (Kak Meyke Camaru), Ketua Pramuka Peduli Kwarcab Pohuwato (Kak Soleman A. Lone), dan Seluruh Panitia Peransaka, serta terima kasih khusus utk Ka Wamabida Gorontalo (Kak Idah Syahidah) atas Kunjungannya ke Posko Layanan Kesehatan Gugus Darma BAZNAS Pohuwato. (RL)
Autentik.id, Hukrim - Ketegasan aparat kepolisian dalam memberantas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Kabupaten…
Autentik.id, News - Beredarnya video "party" yang menunjukkan sejumlah karyawan Pani Gold Mine sedang berpesta…
Autentik.id, News - Komitmen terhadap praktik pertambangan berkelanjutan terus diperkuat oleh PT Merdeka Gold Resources…
Autentik.id, Nasional - Di tengah upaya pemulihan bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah…
Autentik.id-Legislatif– Menindaklanjuti aduan puluhan guru dan tenaga kesehatan (nakes) terkait penurunan kepangkatan serta penundaan pembayaran…
Autentik.id, Legislatif – Sorotan terhadap kewajiban perusahaan dalam memberikan alih profesi kepada penambang lokal kembali…
This website uses cookies.