News

Gelar Aksi Sosial, Karang Taruna – Penambang Rakyat Berbagi Jumat Berkah

Autentik.id, News – Karang Taruna Kabupaten Pohuwato bersama rakyat penambang menggelar bakti sosial bertajuk Jum’at Berkah di Kantor Desa Bulangita, Kecamatan Marisa, Jum’at (7/2/2025) sore.

Kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat yang membutuhkan dengan menyalurkan bantuan dari para penambang rakyat.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Pohuwato, Abdul Karim Pakaya, mengatakan bahwa aksi sosial ini merupakan bentuk kepedulian yang lahir dari kebersamaan antara Karang Taruna dan penambang.

“Di Kecamatan Marisa, Desa Bulangita menjadi desa pertama tempat kami menyelenggarakan kegiatan Jumat Berkah ini,” ujar Abdul Karim.

Menurutnya, program ini terlaksana berkat komunikasi yang baik antara Karang Taruna dan komunitas penambang rakyat.

“Ini hasil kongko-kongko kami dengan penambang. Mereka meminta Karang Taruna untuk memfasilitasi penyerahan bantuan ini. Kami berharap kegiatan ini dapat meringankan beban masyarakat sekaligus mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan,” lanjutnya.

Sementara itu, Kepala Desa Bulangita, Fendi Diange, mengapresiasi inisiatif para penambang dan Karang Taruna. Ia menegaskan bahwa kegiatan Jumat Berkah ini murni untuk bakti sosial, tanpa ada kepentingan lain.

“Bantuan ini tidak ada unsur lain, ini benar-benar untuk membantu masyarakat. Saya berharap kegiatan ini tidak hanya sekali dilakukan, tetapi bisa berkelanjutan,” kata Fendi.

 

Editor : Riyan Lagili

Redaksi Autentik

Recent Posts

Lagi, Polres Pohuwato Amankan Satu Ekskavator di Lokasi PETI Damahukiki

Autentik.id, Hukrim -  Ketegasan aparat kepolisian dalam memberantas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Kabupaten…

7 hari ago

Video “Party” Karyawan di Tengah Banjir Hulawa Tuai Kritik, Pani Gold Mine Minta Maaf

Autentik.id, News - Beredarnya video "party" yang menunjukkan sejumlah karyawan Pani Gold Mine sedang berpesta…

2 minggu ago

Merdeka Gold Gandeng BKSDA Sulut, Dorong Konservasi Cagar Alam Panua

Autentik.id, News - Komitmen terhadap praktik pertambangan berkelanjutan terus diperkuat oleh PT Merdeka Gold Resources…

2 minggu ago

Grup Merdeka Hadir untuk Sumatra: Rp977 Juta Disalurkan untuk Pemulihan

Autentik.id, Nasional - Di tengah upaya pemulihan bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah…

4 minggu ago

Polemik Pangkat & Gaji ASN, DPRD Turun Mengawal

Autentik.id-Legislatif– Menindaklanjuti aduan puluhan guru dan tenaga kesehatan (nakes) terkait penurunan kepangkatan serta penundaan pembayaran…

1 bulan ago

Hamdi Tagih Janji Alih Profesi : Jangan Biarkan Penambang Menganggur

Autentik.id, Legislatif – Sorotan terhadap kewajiban perusahaan dalam memberikan alih profesi kepada penambang lokal kembali…

1 bulan ago

This website uses cookies.