News

Pembekalan KKN-T Mahasiswa UNIPO, Edy Sijaya : Kolaborasi Membangun Desa

Autentik.id, News – Universitas Pohuwato kembali menggelar pembekalan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) untuk para mahasiswanya di Gedung Serba Guna, Sabtu (18/1/2025).

Tahun ini, KKN-T mengangkat tema “Inovasi dan Kolaborasi dalam Pembangunan, Melalui Kemitraan Strategis Berbasis Kebutuhan Pemerintah Daerah” yang bertujuan mengintegrasikan konsep tri darma perguruan tinggi. pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Ketua Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM), Edy Sijaya S.IP M.Si, mengungkapkan bahwa sebanyak 63 mahasiswa akan disebar ke enam desa di Kecamatan Botumoito dan Mananggu. Kegiatan ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengimplementasikan ilmu yang telah mereka pelajari, serta memberikan kontribusi nyata terhadap pembangunan daerah.

“KKN-T ini merupakan bentuk penerapan Tridharma perguruan tinggi, di mana kami menawarkan gagasan-gagasan untuk membantu pemerintah desa dalam mengatasi berbagai masalah,” ungkap Edy.

Selain itu, mahasiswa juga diberikan pemahaman tentang kondisi sosial budaya di masing-masing desa tempat mereka ditempatkan. Edy menekankan pentingnya menjaga etika sosial dan bersikap baik kepada masyarakat, agar mahasiswa dapat diterima dengan baik di lingkungan setempat.

“Etika sosial sangat penting, agar kita bisa berbaur dengan masyarakat. Perilaku yang baik akan mempermudah proses adaptasi dan membangun hubungan yang harmonis,” tambah Edy.

Edy juga mengingatkan agar mahasiswa berinovasi sesuai dengan bidang masing-masing. Menurutnya, inovasi tidak hanya memperkaya wawasan akademik, tetapi juga dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah yang mereka bantu.

“Penting untuk terus berinovasi, tidak hanya untuk ilmu pengetahuan, tetapi juga untuk mempermudah kehidupan masyarakat yang beragam,” pesan Edy Sijaya. (Adv)

Redaksi Autentik

Recent Posts

KPU Pohuwato Tetapkan 115.912 Pemilih dalam PDPB Triwulan III Tahun 2025

Autentik.id, Pemilu – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato menetapkan jumlah Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan…

6 hari ago

Energi Baru, Semangat Baru : Pani Gold Mine Resmi Terhubung 30 Juta VA

Autentik.id, News -  Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero dan Pani Gold Mine Hari Rabu, 1…

6 hari ago

Aksi Damai, Polisi Humanis : Seruan PCNU Pohuwato Jelang Demonstrasi

Autentik.id, News - Sejumlah kelompok Mahasiswa dan masyarakat di Kabupaten Pohuwato akan menggelar aksi demonstrasi,…

1 bulan ago

Laga Seru Perempat Final, Seydou Diakite Perkuat Marisa City

Autentik.id, News - Persaingan di ajang Bupati Cup Pohuwato 2025 semakin panas. Memasuki babak delapan…

1 bulan ago

Ngobrol Santai Soal Pola Asuh, Al-Izzah Hadirkan Smart Parenting 2025

Autentik.id, News - Sabtu (23/8/2025) jadi momen seru bagi orang tua siswa baru Yayasan Al-Izzah.…

2 bulan ago

Kakanwil Kemenkumham Anugerahi Gelar “Juru Damai” Untuk Tiga Lurah Kota Gorontalo

Autentik.id, News - Kepala Kantor wilayah Kementrian Hukum Raymond J.H Takasenseran memberikan penghargaan pada tiga…

2 bulan ago

This website uses cookies.