Pemilu

Pilkada Pohuwato Berjalan Lancar Tanpa Hambatan, KPU : Berkat Dedikasi Adhoc

Autentik.id, Pemilu – Pilkada serentak 2024 baru saja usai, di Pohuwato, proses pemungutan hingga perhitungan dan rekapitulasi suara berjalan lancar tanpa hambatan. Bertalian dengan sukses pelaksanaan Pilkada tahun ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato memberikan apresiasi tinggi kepada jajaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) hingga Panitia Pemungutan Suara (PPS) di desa-desa yang telah berperan besar dalam mensukseskan pelaksanaan demokrasi di wilayah Kabupaten Pohuwato.

Ketua KPU Pohuwato, Firman Ikhwan, menyampaikan bahwa seluruh tahapan pemungutan suara di 258 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan rekapitulasi hasil penghitungan suara di 13 kecamatan berlangsung tanpa hambatan.

Kata Firman, Hal ini tak lepas dari kerja sama dan dedikasi penyelenggara adhoc KPU untuk memastikan kelancaran semua proses tahapan demi tahapan.

“Keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras penyelenggara adhoc KPU Pohuwato, terdiri 1806 anggota KPPS, 516 personel pengamanan TPS, 624 anggota PPS, dan 104 anggota PPK,” ujar Firman, Minggu (01/12/2024).

Firman menjelaskan hasil penghitungan suara di tingkat TPS dan kecamatan, dapat diakses secara transparan melalui portal resmi KPU. Portal ini memuat hasil penghitungan suara dalam formulir C. Hasil Bupati-KWK dan D. Hasil Kecamatan-KWK yang telah diunggah melalui aplikasi Sirekap Mobile dan Sirekap Web.

“Aplikasi ini dirancang untuk memastikan transparansi, dalam proses penghitungan rekapitulasi suara secara berjenjang,” tutup Firman.  (Adv)

Redaksi Autentik

Recent Posts

Lagi, Polres Pohuwato Amankan Satu Ekskavator di Lokasi PETI Damahukiki

Autentik.id, Hukrim -  Ketegasan aparat kepolisian dalam memberantas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Kabupaten…

7 hari ago

Video “Party” Karyawan di Tengah Banjir Hulawa Tuai Kritik, Pani Gold Mine Minta Maaf

Autentik.id, News - Beredarnya video "party" yang menunjukkan sejumlah karyawan Pani Gold Mine sedang berpesta…

2 minggu ago

Merdeka Gold Gandeng BKSDA Sulut, Dorong Konservasi Cagar Alam Panua

Autentik.id, News - Komitmen terhadap praktik pertambangan berkelanjutan terus diperkuat oleh PT Merdeka Gold Resources…

2 minggu ago

Grup Merdeka Hadir untuk Sumatra: Rp977 Juta Disalurkan untuk Pemulihan

Autentik.id, Nasional - Di tengah upaya pemulihan bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah…

4 minggu ago

Polemik Pangkat & Gaji ASN, DPRD Turun Mengawal

Autentik.id-Legislatif– Menindaklanjuti aduan puluhan guru dan tenaga kesehatan (nakes) terkait penurunan kepangkatan serta penundaan pembayaran…

1 bulan ago

Hamdi Tagih Janji Alih Profesi : Jangan Biarkan Penambang Menganggur

Autentik.id, Legislatif – Sorotan terhadap kewajiban perusahaan dalam memberikan alih profesi kepada penambang lokal kembali…

1 bulan ago

This website uses cookies.