Politik

Peluang Nasir-Sawaludin, Meys : Setelah Pileg Pasti Ada Komunikasi Politik

Autentik.id, Politik – Bak gayung bersambut, sinyal Golkar Pohuwato atas peluang Nasir Giasi yang akan menggaet Sawaludin di Pilkada nanti, juga mendapat respon tim pemenangan Sawaludin.

 

Atas nama tim pemenangan Sawaludin, Meys Kiraman, menyampaikan, banyak terima kasih atas informasi kaitan dengan Sawaludin yang digadang-gadang sebagai calon Wakil Bupati mendampingi Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi, di Pilkada nanti.

 

“Kami selaku orang yang kemudian menggenjot dan mempromosikan Pak Sawal merasa bersyukur dan ucapan terima kasih kepada masyarakat Pohuwato,” ujar Meys saat dihubungi, Kamis (22/2/2024).

 

Kata Meys, tak menutup kemungkinan jika Nasir maupun Sawaludin akan membangun komunikasi lebih lanjut untuk menentukan keberlanjutan pasangan itu di Pilkada Pohuwato. Hanya saja, pasca Pileg kemarin, tentu masing-masing tim masih berkonsentrasi pada pengawalan proses rekapitulasi perolehan suara.

 

“Saat ini Pileg belum usai, belum ada keputusan dari KPU. Konsentrasi kita sebagai tim, mengawal proses perhitungan. Makanya setelah itu (Pileg) mungkin, ya namanya politisi pasti ada Komunikasi-komunikasi secara politik, apakah kemudian ini berlanjut pada tahapan keseriusan untuk maju di Pilkada Pohuwato, ya kita lihat saja nanti,” kata Meys.

 

Baca juga : Respon Golkar Soal Paket Nasir – Sawaludin : Nanti Akan Dipertemukan..

 

Meski begitu, dirinya tak mau melangkahi kewenangan DPC PPP Pohuwato kaitan dengan peluang Koalisi Golkar-PPP jika pasangan Nasir-Sawaludin serius maju di Pilkada Pohuwato.

 

“Ketika kemudian ada koalisi antara Golkar dan PPP, sekali lagi kewenangannya ada di DPC PPP Pohuwato. Karena komunikasi secara partai politik, itu adalah kewenangan DPC PPP Pohuwato,” ujarnya.

 

Tak lupa, dirinya menyampaikan ucapan terima kasih dan bersyukur kepada Partai Golkar yang akan melakukan komunikasi secara politik dengan Sawaludin.

 

“Kalau secara internal kami, insya Allah. Sekali lagi kalau Golkar menyeriusi ini Alhamdulillah, dan kami sangat bersyukur. Kami menyampaikan terima kasih kepada Partai Golkar ketika ada informasi bahwa secara kelembagaan, Partai Golkar akan berkomunikasi secara politik dengan Pak Sawal,” pungkasnya.

 

Melihat respon Golkar Pohuwato maupun tim pemenangan Sawaludin, nampaknya peluang Nasir Giasi akan menggaet Sawaludin di Pilkada Pohuwato pun kian terbuka lebar.

 

 

Redaksi Autentik

Recent Posts

Lagi, Polres Pohuwato Amankan Satu Ekskavator di Lokasi PETI Damahukiki

Autentik.id, Hukrim -  Ketegasan aparat kepolisian dalam memberantas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Kabupaten…

7 hari ago

Video “Party” Karyawan di Tengah Banjir Hulawa Tuai Kritik, Pani Gold Mine Minta Maaf

Autentik.id, News - Beredarnya video "party" yang menunjukkan sejumlah karyawan Pani Gold Mine sedang berpesta…

2 minggu ago

Merdeka Gold Gandeng BKSDA Sulut, Dorong Konservasi Cagar Alam Panua

Autentik.id, News - Komitmen terhadap praktik pertambangan berkelanjutan terus diperkuat oleh PT Merdeka Gold Resources…

2 minggu ago

Grup Merdeka Hadir untuk Sumatra: Rp977 Juta Disalurkan untuk Pemulihan

Autentik.id, Nasional - Di tengah upaya pemulihan bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah…

4 minggu ago

Polemik Pangkat & Gaji ASN, DPRD Turun Mengawal

Autentik.id-Legislatif– Menindaklanjuti aduan puluhan guru dan tenaga kesehatan (nakes) terkait penurunan kepangkatan serta penundaan pembayaran…

1 bulan ago

Hamdi Tagih Janji Alih Profesi : Jangan Biarkan Penambang Menganggur

Autentik.id, Legislatif – Sorotan terhadap kewajiban perusahaan dalam memberikan alih profesi kepada penambang lokal kembali…

1 bulan ago

This website uses cookies.