Legislatif

BJA Serap 72 Persen Pekerja Lokal, Yulian : Harus Bisa Lebih

Autentik.id, Legislatif – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pohuwato, Yuliani Rumampuk, memberikan apresiasi besar kepada BJA Group atas kontribusinya dalam menyerap tenaga kerja lokal di Kabupaten Pohuwato.

‎Apresiasi tersebut ia sampaikan saat menghadiri kegiatan family gathering sekaligus perayaan keberhasilan penanaman 20 juta pohon gamal sebagai bahan baku wood pellet.

Acara itu digelar pada Sabtu, 21/11/2025, di Lapangan Proklamasi, Kecamatan Popayato, dan dihadiri ratusan peserta dari tiga perusahaan besar di bawah BJA Group, yakni PT Inti Global Laksana (IGL), PT Banyan Tumbuh Lestari (BTL), dan PT Biomassa Jaya Abadi (BJA).

‎BJA Group diketahui telah berhasil menyerap 72 persen tenaga kerja lokal, melampaui ketentuan dalam Peraturan Daerah tentang ketenagakerjaan lokal yang mewajibkan perusahaan merekrut minimal 70 persen tenaga kerja dari Pohuwato.

‎Capaian ini disebut Srikandi Muda Gerindra itu, menjadi bukti komitmen perusahaan dalam memberikan ruang bagi masyarakat untuk terlibat dalam industri bioenergi.

‎“Saya mengapresiasi atas capai 72 persen penyerapan tenaga kerja lokal Pohuwato. Bahkan ke depan kalau bisa, angka perekrutan tenaga kerja lokal ini bertambah, melampaui angka yang ada saat ini,” tantang Yuliani Rumampuk.

‎Tidak hanya soal ketenagakerjaan, Yuliani juga menyoroti langkah positif BJA Group yang melibatkan para pelaku UMKM dalam kegiatan family gathering kedua tersebut.

‎“Family gathering ini turut memberikan dampak multiplier effect bagi masyarakat. Dengan melibatkan pelaku UMKM dalam family gathering ini berarti BJA Group turut mendorong perekonomian masyarakat Pohuwato di Kecamatan Popayato khususnya,” ungkapnya.

‎Yuliani berharap, ke depan BJA Group terus memperkuat komitmen sosial dan ekonominya agar manfaat yang dirasakan masyarakat Pohuwato semakin besar dan merata. (WL)

Redaksi Autentik

Recent Posts

Lagi, Polres Pohuwato Amankan Satu Ekskavator di Lokasi PETI Damahukiki

Autentik.id, Hukrim -  Ketegasan aparat kepolisian dalam memberantas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Kabupaten…

7 hari ago

Video “Party” Karyawan di Tengah Banjir Hulawa Tuai Kritik, Pani Gold Mine Minta Maaf

Autentik.id, News - Beredarnya video "party" yang menunjukkan sejumlah karyawan Pani Gold Mine sedang berpesta…

2 minggu ago

Merdeka Gold Gandeng BKSDA Sulut, Dorong Konservasi Cagar Alam Panua

Autentik.id, News - Komitmen terhadap praktik pertambangan berkelanjutan terus diperkuat oleh PT Merdeka Gold Resources…

2 minggu ago

Grup Merdeka Hadir untuk Sumatra: Rp977 Juta Disalurkan untuk Pemulihan

Autentik.id, Nasional - Di tengah upaya pemulihan bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah…

4 minggu ago

Polemik Pangkat & Gaji ASN, DPRD Turun Mengawal

Autentik.id-Legislatif– Menindaklanjuti aduan puluhan guru dan tenaga kesehatan (nakes) terkait penurunan kepangkatan serta penundaan pembayaran…

1 bulan ago

Hamdi Tagih Janji Alih Profesi : Jangan Biarkan Penambang Menganggur

Autentik.id, Legislatif – Sorotan terhadap kewajiban perusahaan dalam memberikan alih profesi kepada penambang lokal kembali…

1 bulan ago

This website uses cookies.